Sabtu, 17 September 2016

Tiba-tiba Akun Gosip 'Lambe Turah' Ini Menghilang

Tiba-tiba Akun Gosip 'Lambe Turah' Ini Menghilang

Akun gosip bernama "Lambe Turah" di Instagram tiba-tiba tak bisa diakses pada Jumat (16/9/2016) sore. Pengguna akun ini biasanya mengunggah kabar-kabar seputar selebriti Tanah Air, mulai dari yang baik hingga yang tergolong gosip miring.

Untuk diketahui, Lambe Turah sengaja memasang mode private pada akunnya. Dengan begitu, ia akan lebih selektif terhadap para calon pengikutnya yang ingin melongok isi posting Instagram bersangkutan.

Tak hanya kabar artis yang menjadi daya tarik pada akun ini, tetapi penggunaan bahasa dari admin atau pengelola terkadang juga menggelitik.

Sebutan admin "mimin" menjadi "minceu", atau bahkan jargon "dengan kekuatan henpon jadul", "cekrek cekrek cekrek", dan masih banyak lagi.

Setelah akun Lambe Turah menghilang, beberapa akun serupa justru bermunculan untuk mengunggah ulang materi posting lawas akun Lambe Turah yang asli.

Di sisi lain, sebelum menghilang dari Instagram, Lambe Turah sempat dilaporkan oleh istri motivator Mario Teguh, Linna Susanto, pada Selasa (13/9/2016) lalu. Sang pemilik akun dilaporkan atas tuduhan pencemaran nama baik.

Penulis Dian Reinis Kumampung
Sumber: Kompas.com